Kaban Kesbangpol Terima Sosialisasi Gemasrasi

Dalam rangka memberikan kepastian dalam pelaksanaanya dikarenakan bulannya bersamaan dengan Hari Peringatan Puputan Klungkung, HUT Kota Semarapura dan Festival Semarapura sehingga bisa saling menyesuaikan. Ketua KPU Kabupaten Klungkung I Made Kariada hadir dalam kesempatan Rapat Koordinasi Panitia Tetap Peringatan Hari Puputan Klungkung, HUT Kota Semarapura dan Festival Semarapura yang puncaknya 28 April 2017 di Ruang Rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung Kamis (9/3/2017). Rapat yang dipimpin Asisten I Ida Bagus Sudarsana dan Asisten II Ketut Suayadnya didampingi Kabag Pemerintahan Luh Ketut Ari Citrawati ini Ketua KPU Kabupaten Klungkung memaparkan kegiatan Gerakan Masyarakat Sadar Demokrasi yang dilaksanakan di Lapangan Puputan Klungkung dan Balai Budaya serta perlu dikoordinasikan dengan Pantap karena agar pelaksanaanya bisa saling mendukung. Menyikapi hal tersebut karena Lapangan Puputan serta arealnya pada Bulan April 2017 sudah penuh dengan agenda Festival Semarapura maka disepakati pelaksanaan GMSD akan dilaksanakan di Minggu 7 Mei 2017 yang dulunya direncanakan 30 April 2017, dan hal ini sudah sempat dikoordinasikan dengan KPU Provinsi Bali, cerita I Made Kariada setelah kegiatan.

Selain itu Ketua KPU Kabupaten Klungkung I Made Kariada juga tampak bertemu dengan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KesbangPol) I Wayan Sujana untuk mengkoordinasikan hal yang sama terutama untuk dukungan pemerintah daerah baik yang berispat sarana prasarana serta yang lainnya karena keterbatasan dana yang akan dipakai serta anggaran dari KPU Provinsi Bali agar kegiatan ini bisa berjalan dengan maksimal dan melibatkan masyarakat luas dengan tujuan menggemakan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Pemilu untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan Pihaknya akan selalu mendukung kegiatan tersebut dan melakukan komunikasi intensif secara berkala.

Tinggalkan komentar