Dalam rangka memperingati HUT Sumpah Pemuda ke-91 di Kabupaten Klungkung, ormas KNPI Kabupaten Klungkung menggelar beberapa kegiatan. Seperti pada hari Sabtu (26/10/2019), digelar Fun Walk yang dibuka langsung Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta. Turut hadir Ketua DPD KNPI Kabupaten Klungkung Anak Agung Gde Utama Indra Prayoga, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klungkung Dewa Gde Darmawan Kepala Kesbangpol Wayan Sujana dan undangan terkait lainnya.
Fun walk ini diikuti berbagai kalangan dan usia, baik dari tingkat SD, SMP, SMA sampai organisasi kepemudaan lainnya seperti Peradah, Banteng Muda Indonesia, Taruna Merah Putih, GP. Ansor, FKPPI, Repdem, Purna Paskibraka Indonesia, Jegeg Bagus Klungkung serta elemen masyarakat lainnya.
Saat melepas jalan sehat tersebut, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta mengingatkan kepada seluruh peserta kegiatan jalan sehat agar tertib dan mentaati peraturan ketika sedang berada di jalan raya.
“Semoga kegiatan jalan sehat ini selain dapat menyehatkan peserta, juga dapat membuat rute jalan sehat yang dilalui menjadi bersih dari sampah anorganik,” ujar Bupati Suwirta mengingatkan semua peserta.
Rute kegiatan ini kurang lebih 3 kilometer yang dimulai dari depan Monumen Puputan Klungkung menyusuri Catus Pata Klungkung ke utara melewati Jl. Gajah Mada, menuju simpang tiga Kantor Camat Klungkung, tembus ke Jl. Ngurah Rai menuju simpang lima Klungkung dan peserta kembali ke arah timur menuju garis finish di Monumen Puputan Klungkung. Dalam acara Fun Walk ini seluruh Peserta mendapatkan kupon berhadia gratis dari panitia yang mana nantinya akan diundi d akhir kegiatan dengan hadiah utama 1pc TV LED.
“Ini bukan hanya sekedar menyambut Sumpah Pemuda saja, tapi kegiatan ini sekaligus mensukseskan program Gubernur Bali yakni Bali Resik Sampah Plastik. Pada rute yang dilewati, peserta wajib memungut sampah plastik yang ada di jalanan tersebut” ujar Gung Indra di sela acara tersebut.
Selain Fun Walk, DPD KNPI Kabupaten Klungkung sebelumnya juga menggelar Pelatihan Pemuda Tanggap Bencana (Angkatan I) pada tanggal 19-20 Oktober 2019 di Setra Tegallinggah Kel. Semarapura Kangin, Klungkung.
“ Diharapkan, setelah lulus dari pelatihan ini peserta-pesertanya bisa bersinergi dengan tim penanggulangan bencana yang sudah ada di pemerintahan maupun komunitas lainnya, serta bisa memberi solusi kepada masyarakat lainnya mengenai suatu bencana dan/atau dampak dari bencana yang timbul di wilayah sekitarnya” ujar A.A. Indra Prayoga.
Sementara itu DPK Peradah yang bernaung di bawah DPD KNPI Kabupaten Klungkung juga menggelar kegiatan serangkaian menyambut HUT Sumpah Pemuda ke-91 yaitu Festival Sloka pada hari Rabu (25/10/2019) bertempat di Gedung KNPI Kabupaten Klungkung. # Salam Gema Santi