Sekretaris Daerah Kabupaten Klungkung I Gede Putu Winastra menyampaikan paparan perkembangan Covid-19 di kabupaten Klungkung melalui video pada akun facebook Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Klungkung Kamis (2/4/2020).
Dalam paparannya Sekda Winastra menyampaikan bahwa sejak tanggal 31 Maret 2020 telah dibentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 sebagai pengganti dari Satgas Covid-19 di kabupaten Klungkung yang dipimpin langsung oleh Bupati Klungkung. Dalam Gugus Tugas ini Muspida dan Sekda Klungkung duduk sebagai Wakil Ketua.
Selain itu, kepada Bupati Klungkung juga telah dilaporkan perkembangan Covid-19 di kabupaten Klungkung per 1 April 2020, di mana ditemukan 3 orang pasien dalam pengawasan (PDP). 1 orang terindikasi mengarah ke positif, namun masih perlu pemeriksaan lanjutan untuk memastikannya. Sedangkan 2 orang lagi belum mengarah positif Covid-19.
Kepada warga masyarakat, Sekda juga menghimbau untuk secara bersama-sama mencegah Covid-19. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan yaitu dengan tetap bekerja dan beribadah di rumah, menjaga jarak, mengurangi kerumunan dan senantiasa menjaga kebersigan termasuk di dalamnya sering-sering mencuci tangan dengan sabun.
Kepada Gugus Kecamatan dan Posko Desa juga dihimbau untuk segera melakukan pendataan terhadap warga masyarakat yang terlibat kontak dengan PDP. Bagi warga masyarakat yang sempat kontak dengan PDP diharapkan untuk melakukan isolasi mandiri #Salam Gema Santi